Bondowoso – Banjir bandang menerjang permukiman warga di Desa Sempol, Kecamatan Ijen, Senin, 3 April 2023, sekitar pukul 17.00 WIB. Banjir bandang terjadi setelah kawasan itu diguyur hujan deras dengan durasi waktu yang cukup lama.
Air yang datang dari puncak pegunungan Ijen itu membawa material kayu. Sementara saluran irigasi juga mengalami luapan.
Kejadian ini nyaris serupa dengan banjir bandang dua bulan sebelumnya. Air deras dari arah pegunungan Ijen melewati SDN Sempol 1 menuju Desa Kalisat. Sejauh ini belum ada laporan tentang dampak dari peristiwa tersebut. Sejumlah petugas masih menuju Tempat Kejadian Peristiwa (TKP).
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bondowoso, Dadan Kurniawan mengatakan, masih menjalin koordinasi dengan pihak setempat mengenai situasi lapangan. Namun kejadian kali ini menurut dia tergolong ringan dibanding kejadian sebelumnya.
“Iya benar, kami masih koordinasi, kejadiannya tidak se parah yang kemarin kok,” katanya.
Sebagaimana diketahui, banjir bandang di Kecamatan Ijen bukan peristiwa satu satunya di tahun ini. Tercatat sudah ada tiga kali banjir selama tiga bulan terakhir ini. Sebelumnya, banjir bandang sampai menenggelamkan sejumlah pemukiman warga. Bahkan, mereka terpaksa diungsikan lantaran rumahnya tidak dapat ditempati.
Selain itu, pada kejadian sebelumnya menjadi atensi dari Pemprov Jatim. Seluruh penyebab banjir diminta untuk dikaji. Bahkan, beberapa titik juga diperintahkan untuk segera dilakukan relokasi, termasuk pemukiman warga yang berada di dataran paling terdampak.